Workshop Evaluasi Layout Hasil Pemetaan dan Pemutakhiran Muatan Wilkerstat SP2020 Kabupaten Kediri - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kediri

Saat ini Publikasi Kabupaten Kediri Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diakses disini.

Layanan pengaduan hubungi Si Dilan +6281553233444 (wa/sms) 24 jam.

Workshop Evaluasi Layout Hasil Pemetaan dan Pemutakhiran Muatan Wilkerstat SP2020 Kabupaten Kediri

Workshop Evaluasi Layout Hasil Pemetaan dan Pemutakhiran Muatan Wilkerstat SP2020 Kabupaten Kediri

3 Desember 2019 | Kegiatan Statistik


BPS Kabupaten Kediri menggelar acara Workshop dalam rangka evaluasi layout hasil pemetaan dan pemutakhiran muatan wilkerstat (wilayah kerja statistik) SP2020 di Bukit Daun Hotel & Resort Kediri, Selasa-Rabu (03-04/12/2019). Acara ini diikuti oleh 161 peserta, yang terdiri dari 128 orang PML Pemetaan/ yang mewakili, 18 orang KSK Definitif, organik BPS Kabupaten Kediri 14 Orang, dan 1 orang perwakilan dari BPS Provinsi Jawa Timur.
Dalam kegiatan workshop ini bertujuan untuk :
  • Mengevaluasi hasil layouting SP2020-WA dan SP2020-WS.
  • Mengevaluasi hasil pengolahan peta digital dan entri RD.
  • Menyelesaikan permasalahan teknis lainnya terkait hasil Pemetaan dan Pemutakhiran Muatan Wilayah Kerja Statistik SP2020.
Mengingat pentingnya kegiatan pemetaan untuk mendapatkan hasil peta (SP2020-WA dan SP2020-WS) yang mutakhir dalam mendukung pelaksaanaan Sensus Penduduk 2020 tahun depan, pada kegiatan workshop ini para peserta melakukan pengecekan kembali dan perbaikan hasil pemetaan yang sudah dilaksanakan pada bulan april-mei 2019 kemarin.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kediri (Statistics of Kediri Regency)Jl. Pamenang No. 42 Kediri

Telp (62-354) 689673

Faks (62-354) 689673

Mailbox : bps3506@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik